Kalau kamu sedang berada di luar rumah, misalnya sedang mengantri di sebuah rumah sakit, lalu diajak ngobrol oleh orang yang berada di sebelah rasanya bagaimana? Biasa aja kan ya? Sama akupun begitu. Tapi berbeda dengan pengalamanku yang unik ini, hehe. Hal itu jadi ngga biasa karena ada slentingannya. Begini ceritanya. Qadarullah saat itu Utsman sakit dan kami pergi untuk memeriksakan kondisinya kepada salah seorang dokter spesialis anak di sebuah rumah sakit. Setelah melakukan pemeriksaan, Utsman diminta untuk cek darah di laboratorium rumah sakit tersebut oleh beliau sebagai pemeriksaan penunjang. Sambil menunggu panggilan untuk pengambilan darah, ada seorang ibu yang usianya kurang lebih 50-60 tahunan yang duduk di samping saya. Beliau sedang mengantar cucunya untuk periksa ke dokter spesialis anak. Awalnya kami tidak berbincang karena fokus pada kegiatan masing-masing. Saya memangku utsman sambil men- sounding tentang proses ambil darah yang akan ia jalani dan ibu tersebut mene